Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Melakukan Penyambungan Sementara

Cara Melakukan Penyambungan Sementara - Kebutuhan listrik tidak bisa dipungkiri dari kehidupan sehari-hari baik untuk keperluan rumah maupun acara, contohnya seperti acara pesta, hajatan maupun acara lainnya yang membutuhkan listrik dengan daya yang besar dari biasanya. Hal itu PLN sudah menyediakan layanan PeSta (Penyambungan Sementara).

Sambungan Sementara adalah layanan dari PLN yang memang disediakan untuk keperluan dan waktu tertentu yang sifatnya hanya sementara seperti untuk acara atau tidak berlanjut, layanan ini di pastikan lebih murah dari pada menggunakan genset untuk acara serta lebih aman dan legal.


Terkait cara sambungan sementara dapat anda melakukan permohonan penyambungan sementara baik secara online maupun offline atau bisa dikatakan langsung mendatangi kantor layanan pln terdekat didaerah anda.

Cara Pasang Sambungan Sementara secara Online

1. Silahkan buka terlebih dahulu layanan Sambungan Sementara yang ada di PLN Publik.

penyambungan sementara listrik

2. Input ID Pelanggan anda dan jangan lupa untuk memasukan kode keamanan captcha yang ada disamping (seperti tulisan tidak jelas).

3. Selanjutnya isi semua formulir dengan lengkap benar mulai dari Data Pelanggan, Data Pemohon (disebelahnya), Perhitungan Biaya sampai Hasil Pemakaian dan Biaya.

penyambungan sementara listrik

4. Jika semuanya sudah selesai masukan kembali captcha yang ada dibawah dengan benar lalu klik Simpan Permohonan.

5. Setelah selesai membuat permohonan sekarang cek email anda (email yang telah didaftarkan pada Data Pemohon) ambil kode konfirmasi tersebut dan masukan pada halaman Entri Kode Konfirmasi.

penyambungan sementara listrik

6. Kalau kode yang dimasukan valid maka dinyatakan permohonan telah diterima dan selanjutnya cek kembali Email anda untuk mengambil Surat Izin Penyambungan (SIP) yang berisikan nomer Agenda dan nomer Register untuk melakukan pembayaran.

7. Pembayaran dapat dilakukan di ATM Terdekat, Bank maupun Loket PLN Terdekat dengan membawa Nomer Register yang sudah anda dapatkan tadi.

8. Setelah Pembayaran Berhasil, anda harus menandatangani Surat Jual Beli Tenaga Listrik (SJBTL).

9. Petugas akan memasang meteran listrik setelah menerima PK dan BA, kemudian petugas akan mengolah data yang menyatakan pemasangan telah selesai.

Jika anda hanya ingin mencoba seperti apa melakukannya bisa mencoba layanan Simulasi Penyambungan Sementara kemudian hitung biaya, anda juga akan mendapatkan informasi biaya dari layanan Simulasi tersebut.

Update

Cara ini sudah tidak berlaku untuk sekarang karena Layanan tersebut hanya dapat dilakukan melalui PLN Mobile.

Tidak hanya pada layanan online anda juga dapat memanfaatkan layanan PeSta dengan langsung mendatangi kantor layanan pln terdekat.

Cara Pasang Sambungan Sementara secara Offline

Anda cukup mendatangi kantor layanan PLN terdekat yang ada didaerah anda dengan membawa persyaratan seperti Identitas Diri (fotocopy KTP), Kartu Pelanggan dan Biaya Pemasangan.

Informasi lebih lengkap anda dapat menghubungi Call Center PLN

Seperti itulah langkah-langkah atau cara melakukan penyambungan sementara. Jika acara sudah selesai atau kesepakatan waktu penyambungan sementara telah berakhir maka petugas PLN akan kembali menormalkan listrik pada ke-esokan harinya.
 
Cara ini lebih baik dan aman dari pada melakukan loss listrik yang jelas ilegal dan dapat terkena denda.

Semoga informasi bermanfaat dan dapat membantu anda yang tengah mencari cara atau informasi seputar sambungan sementara.

Posting Komentar untuk "Cara Melakukan Penyambungan Sementara"